Rekomendasi BB Cream Lokal Terbaik | Review Beauty Boss - Boss Babe BB Cream | Swatches All Shades

Sunday, December 12, 2021

Hi, everyone! Semenjak BB cushion booming karena kepraktisannya, semakin sedikit brand yang mengeluarkan produk BB Cream dalam kemasan tube. Tapi, sekarang sepertinya keadaan sudah mulai balance ya! Contohnya dengan kehadiran BB Cream dari Beauty Boss. Dikemas dalam kemasan tube dan isinya banyak! Untuk yang sehari-hari memang mengandalkan BB Cream tentunya menjadi keuntungan sendiri. Harga sepadan dengan BB Cushion tapi, isinya jauh lebih banyak, sehingga bisa lebih lama untuk dihabiskan.

BB Cream Beauty Boss Beauty Sponge Cleansing Balm Beauty Boss

Aku mendapatkan semua shade Boss Babe BB Cream dari Beauty Boss karena diundang untuk mengikuti virtual launching sekitar awal tahun 2021. Namun, postingan ini, murni karena keinginan aku untuk share ke teman-teman tentang pengalaman menggunakan produknya. Postingan ini tidak berbayar, jadi kalau nanti aku banyak memuji produk ini, yaaa benar-benar aku suka dengan BB Cream ini. Saking sukanya, makanya aku luangkan waktu untuk membuat postingan ini :)


But, before the review, I wanna say thank you to Beauty Boss for letting me try all the good products! And now, let's move on to the review!

***
Beauty Boss - Boss Babe BB Cream SPF 30 + PA++
Shade: Honey, Almond, RosieNetto: 30 g
Beli di: Shopee | Sociolla
***

PACKAGING

Kemasan manis karena didominasi dengan nuansa soft pink, pastel gitu, dan putih. Sebetulnya, kalau warna tulisan putih, jadi susah untuk menangkap detailnya dengan kamera.

Kemasan Boss Babe BB Cream aku suka karena ada pump! Selain itu posisinya tuh mengarah ke bawah, jadi bisa banget ditaro posisi berdiri dengan rapih dan kalau isinya sudah mau habis gak perlu membalik kemasan gitu loh.

PRODUCT DESCRIPTION

A hybrid between skincare and foundation. Boss Babe BB Cream provides your skin with antioxidants, hydrates your skin with aloe vera and sodium hyaluronic, and protects your skin from pollution and sun with broad-spectrum SPF 30 PA++ while giving it a fresh and even glow.

Application tips:
  • Apply the BB Cream all over your face and neck with your (clean) finger or Boss Babe Beauty Sponge.
  • Use gentle dabs on dark spots, under dark eye circles, and pigmented skin.
  • For best results re-apply 2-3 times a day on a clean face or after washing your face.
Claim
Finishing: healthy dewy finish
Coverage: Light to medium & Lightweight
Skin type: All skin type including sensitive skin

Detail ingredients:
Water, Titanium Dioxide, Glycerin, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Cyclotetrasiloxane, Octyldodecanol, C12-15 Alkyl Benzoate, Cetearyl Ethylhexanoate, Silica, Niacinamide, Dipentaerythrityl Tri-Polyhydroxystearate, Diisostearyl Malate, Phenoxyethanol, Octyldodecyl Xyloside, PEG-30 Dipolyhydroxystearate, Diglycerin, Dimethicone, Methyl Methacrylate Crosspolymer, Hydroxyethyl Acrylate/Sodium Acryloyldimethyl Taurate Copolymer, Benzyl Alcohol, Cetearyl Dimethicone Crosspolymer, Sorbitan Isostearate, Squalane, Alumina, Marrubium Vulgare Extract, Hydrogen Dimethicone, Aluminum Hydroxide, Allantoin, Butylene Glycol, Maltodextrin, Tocopheryl Acetate, Triethoxycaprylylsilane, Polysorbate 60, Talc, Glyceryl Laurate, Aloe Barbadensis Leaf Juice Powder, Fragrance, Sodium Lactate, Chondrus Crispus Extract, Methicone, Rhus Semialata Gall Extract, Gluconolactone, Sodium Benzoate, Sodium Hyaluronate, Prunus Yedoensis leaf extract.

Active Ingredients and desc.
Chondrus Crispus Extract is known as Red Algae, a source of many nutrients for your skin including antioxidants, peptides, and amino acids. It will help protect your skin from the blue light exposure and as a shield for skin from damaging airborne pollutants.

Prunus Yedoensis Leaf Extract is known as Cherry Blossom Extract will help repair our natural skin barrier while soothing the skin and reducing inflammation.

Marrubium Vulgare Extract is the star ingredient in this hybrid skincare-makeup BB Cream. Act as anti-pollution, it is a plant with an antioxidant and anti-inflammatory agent that would protect and heal your skin from pollution and free radical damage.

Niacinamide (Vitamin B3) is a water-soluble vitamin that works with the natural substance in your skin to help visibly minimize enlarged pores, tighten pores, and help to improve uneven skin tone to soften fine lines and wrinkles. Your makeup will look flawless and radiant.

Squalane is hydrating, soothing, non-irritating, and non-comedogenic. Suitable for all skin types, from dry, sensitive, oily, and acne-prone. Plant derived- Squalane will mimic your skin's natural oils, as an antioxidant and protecting your skin from carcinogens, and slow down the signs of aging.


TEXTURE AND SWATCHES

Teksturnya tidak terlalu thick tapi juga tidak terlalu runny. Pas sebagai suatu krim yang ringan.
Rosie - cool undertone
Almond - neutral undertone
Honey - warm undertone

Aku memiliki sedikit perbedaan pandangan dengan deskripsi undertone dari yang diklaim oleh Beauty Boss. Menurutku, Rosie memang cool undertone. Tapi, Almond itu neutral cenderung warm-yellow undertone, dan Honey memiliki karakter warm-peach undertone.


Varian shade Boss Babe BB Cream sebenarnya tidak terlalu berbeda. Cenderung untuk medium skintone. Jadi, yang berbeda hanya undertonenya saja.

Shade yang paling cocok di kulitku adalah Almond. Warnanya benar-benar mirip dengan kulit asliku. Sedangkan Rosie juga cocok, namun harus disesuaikan dengan warna kerudung yang cool undertone juga (misal aku pakai kerudung warna dark grey atau pink). Rosie ini cool undertonenya masih bersahabat karena nggak bikin kulit terlihat abu-abu. Terakhir, Honey, di kulitku warna ini membuat kusam karena ada campuran warna peach. Tapi, tetap bisa aku gunakan sebagai concealer di bawah mata, sebelum nantinya di timpa dengan shade lain.

Jadi, rekomendasi ku, untuk yang kulitnya medium to light skintone, Almond dan Rosie bisa jadi pilihan utama.

swatches all shade beauty boss BB Cream tinted sunscreen Boss Babe

REVIEW PEMAKAIAN BOSS BABE BB CREAM
Formula dari suatu BB Cream umumnya dibuat dengan mengutamakan kenyamanan saat dipakai, sehingga harus lightweight. Nah, Boss Babe BB Cream memiliki kriteria itu! Nyaman banget karena lightweight. Tidak terasa greasy , cakey ataupun lengket bahkan hingga 4 jam pemakaian. Lebih dari itu, jika cuaca panas terik dan tertutup masker, tentunya wajah yang berkeringat memang bikin tidak nyaman. Tapi, menurutku, itu bukan karena faktor dari pemakaian Boss Babe BB Cream. Memang kalau lagi sumuk dan tertutup masker, gak pakai BB Cream pun akan tetap tidak nyaman, kan?!

Beauty Boss tidak memberikan klaim terhadap daya tahan, dapat dilihat pada tips pemakaian yang dicantumkan, disarankan untuk re-apply 2-3 kali. Cukup tersirat bahwa produk ini bukan yang tahan lama seharian. Hal ini sesuai juga dengan pengalamanku, bahwa produk ini tidak tahan lama, dalam artian tidak waterproof. Jadi, setelah cuci muka, pasti produk akan banyak yang terangkat.

review boss babe bb cream dari beauty boss indonesia

Walaupun tidak waterproof, setidaknya BB Cream ini tetap terlihat bagus ketika wajah mulai berminyak atau ketika berkeringat. Tidak muncul tampilan cakey. Selain itu, produk ini tidak terlalu transfer ke masker. Coba lihat foto masker di bawah ini, setelah 2 jam pemakaian, belum ada yang transfer ke masker, masih oke kan?


Aku sudah pakai produk ini berbulan-bulan. Walaupun bukan pemakaian full setiap hari, tapi aku bisa yakin bahwa produk ini cocok di kulit ku. Tidak menimbulkan jerawat, iritasi, ataupun masalah kulit lainnya. Yang penting, wajib dibersihkan dengan benar ya!

Boss Babe BB Cream telah mengandung SPF 30 PA++ sehingga cocok untuk digunakan sehari-hari. Aku menyarankan untuk tetap menggunakan sunscreen terpisah, untuk perlindungan lebih menyeluruh. Kenapa? Karena dalam proses pengaplikasian Boss Babe BB Cream tentu akan ada produk yang menempel juga di beauty sponge. Inilah yang membuat aku tidak yakin kalau kulit wajah telah terproteksi sempurna dengan SPF bawaan dari BB creamnya.

KANDUNGAN SPF DI BOSS BABE BB CREAM

SPF 30 PA++ dalam sebuah BB cream merupakan angka yang lebih dari cukup. Eits, kalian sudah paham belum tentang perhitungan SPF? Berapa lama sih SPF 30 dapat melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari? Waktu perlindungan untuk setiap orang akan berbeda! Begini cara menghitung efektifitas SPF.

Ketahui lebih dulu waktu yang dibutuhkan matahari untuk bikin kulit kalian menggelap atau belang (ini adalah indikator yang paling mudah untuk dilihat secara visual).

Contoh berdasarkan kulit aku:
Jika tidak menggunakan sunscreen, kulitku akan menggelap hanya dalam waktu 10 menit. Jadi, dalam 10 menit, matahari sudah bisa membuat kulitku belang! Maka perhitungannya adalah nilai SPF x 10 menit, sehingga ketika menggunakan sunscreen SPF 30, maka dalam waktu 300 menit (5 jam), kulitku akan mendapatkan perlindungan dari paparan sinar matahari.

BLUE LIGHT RADIATION

Well, menurutku inti dari reviewnya sudah cukup. Tapi, aku masih belum mau mengakhiri tulisan ini, karena aku tertarik untuk membahas tentang feature yang ada di Boss Babe BB Cream, yaitu protect blue light radiation. Apakah itu?

Jadi, blue light radiation juga berperan dalam penuaan dini. Stress dengan kerjaan yang nggak ada habisnya ditambah dengan radiasi dari sinar biru (blue light) maka bisa semakin mempercepat penuaan dini dengan tanda-tanda seperti muncul garis halus (kerutan) atau bintik hitam. Maka dari itu, Boss Babe BB Cream cocok banget dipakai dalam keseharian dengan kegiatan di dalam maupun di luar ruangan, karena sudah dilengkapi SPF juga.

KESIMPULAN

Beauty Boss - Boss Babe BB Cream merupakan base makeup yang nyaman dan sangat aku rekomendasikan untuk sehari-hari. Untuk bikin konten pun, sudah sering banget aku pakai ini. Pilihan warnanya memang masih sedikit, semoga Beauty Boss bisa segera menambah shade baru ya!

Tertarik untuk beli? Kalian bisa langsung klik link di bawah ini untuk meluncur ke Official Store mereka di Shopee dan dapatkan gratis ongkos kirim.

Boss Babe BB Cream in Rosie | Almond | Honey

Menurutku, kalian wajib mampir sih ke shopee-nya karena BB Cream ini sering ada diskon dan kalau beruntung bisa dapat beauty sponge juga. Kualitasnya bagus, lembut, dan bouncy, loh!

Yes! Finally, this is the end of my blog post today. Thank you so much for reading until the end and see you in my next post!

Oh! Don't forget to follow my blog:
GFC (you can click "join this site")

Instagram: @vidazenitha
Facebook: Vida Zenitha

Thank you!

You Might Also Like

2 comments

  1. BB Cream kembali ngetrend yeay. Walau aku anak cushion, tapi kadang pakai cushion suka bikin berat di wajah.

    Memang benar, aku selalu pakai sunscreen terpisah sebelum base makeup. Awalnya buat dobel proteksi,dan aku tidak salah hehe.

    ReplyDelete
    Replies
    1. SPF bawaan makeup menurutku agak kurang meyakinkan bisa memproteksi wajah seutuhnya karena aku tipe yang pakai BB cream atau foundation tipis-tipis ^^

      Delete

PART OF BLOGGER PEREMPUAN

Blogger Perempuan

Subscribe