REVIEW ESQA PEACH GODDESS EYESHADOW PALETTE
Wednesday, May 27, 2020
Assalaamu'alaikum. Hi everyone!
Sekarang banyak brand make up indie semakin berkembang dengan menghadirkan produk yang lebih beragam, ya?! Salah satunya ESQA yang mengeluarkan produk dekoratif yaitu ESQA Eyeshadow Palette. Dengan tiga pilihan eyeshadow palette, yaitu ESQA PEACH GODDESS EYESHADOW PALETTE, bronze goddess, dan pink goddess eyeshadow palette, harga normal yang ditawarkan adalah Rp 245.000,- untuk isi sembilan warna di masing-masing palettenya.
Aku memilih Peach Goddess karena warna-warna yang ditawarkan cenderung cerah segar dan bisa dipakai sehari-hari maupun untuk acara spesial. Masing-masing warna di palette ini tidak memiliki nama ataupun nomor sebagai kode warnanya. Jadi, saat aku mendeskripsikan setiap warna, aku membuat nama versi ku sendiri, ya ;)
DESKRIPSI WARNA
Dalam palette ESQA peach goddess terdapat 4 warna matte dan 5 warna shimmer. Swatches tidak menggunakan eyeshadow primer supaya teman-teman bisa menilai juga kualitas pigmentasi dari setiap warna. Hasil swatches dibagi menjadi 3 kelompok, yaitu baris atas, baris tengah, dan baris bawah.
1. Real Peach (Matte). Warnanya benar-benar peach muda yang pucat sehingga bisa digunakan untuk set eyeshadow primer atau sebagai base.
sumber: @esqacosmetics (aku pilih foto yang warna di pan palette-nya paling mirip dengan real) |
Warna yang ditunjukan pada pan di palette dan kelopak mata akan ada perbedaan dikarenakan dasar warna kelopak mata ku sedikit gelap.
1. Real Peach (Matte). Warnanya benar-benar peach muda yang pucat sehingga bisa digunakan untuk set eyeshadow primer atau sebagai base.
2. Orange-copper (Shimmer). Warna tembaga yang terlihat lebih dominan ke warna orange daripada merah/coklatnya.
3. Glamorous Dusty Peach (Shimmer). Warna dusty peach cantik dengan partikel blink-blink yang lebih berkilau dibanding dengan warna shimmer lainnya. Warna ini cocok untuk bagian tear duct.
4. Warm Red (Shimmer). Warna merah yang kalem nggak mentereng karena ada sedikit unsur warna soft orange.
5. Real Coral (Matte). Warna coral segar yang bisa dijadikan sebagai warna transisi.
6. Tabasco Red (Matte). Mungkin asing dengan nama warna tabasco? Ini tuh masih satu keluarga dengan warna merah-orange yang tua tapi bright.
7. Glam Browny-bronzy (Shimmer). Warna coklat shimmer dengan undertone warm.
8. Pink Metallic (Shimmer). Warna merah muda dengan partikel shimmer keunguan (kalau dilihat dari dekat) sehingga terlihat seperti warna mettalic.
9. Real Brown (Matte). Warna coklat dengan undertone neutral.
8. Pink Metallic (Shimmer). Warna merah muda dengan partikel shimmer keunguan (kalau dilihat dari dekat) sehingga terlihat seperti warna mettalic.
9. Real Brown (Matte). Warna coklat dengan undertone neutral.
REVIEW
Setelah mencoba beberapa kali ESQA Peach Goddess Eyeshadow Palette, menurutku palette ini memiliki formula dan pigmentasi yang cukup baik walaupun tanpa eyeshadow primer.Warna-warna matte memiliki tekstur soft powdery sehingga tidak terlalu chalky dan hampir tidak ada fall out saat diaplikasikan dengan eyeshadow brush, sehingga bagian bawah mata tetap bersih ;) Sedangkan untuk warna shimmer memiliki tekstur yang terasa creamy saat disentuh. Partikel shimmer ini akan sulit diambil menggunakan eyeshadow brush kering, sehingga pengaplikasian terbaik adalah menggunakan jari atau eyeshadow brush basah atau menggunakan sponge brush. Jujur aku termasuk orang yang tidak suka membasahi brush dulu untuk mengambil eyeshadow, aku lebih suka pakai sponge brush. Aku sangat merekomendasikan penggunaan sponge brush dari Xpert karena kualitasnya bagus dengan harga yang murah dan isinya banyak loh!
Range warna keseluruhan dari ESQA Peach Goddess Eyeshadow Palette, menurutku cukup harmonis karena warnanya merupakan kombinasi yang bagus. Antara satu warna dengan warna yang lainnya tidak begitu kontras perbedaanya sehingga palette ini cocok bagi pemula dan bisa dipastikan semua warna di palette ini akan terpakai.
supeeeer soft eyelook. Aku pakai warna nomor 1 sebagai base kemudian nomor 5 untuk gradasi di dekat garis mata dan terakhir nomor 3 di seluruh kelopak mata. |
KEMASAN
Peach Goddess memiliki kemasan box berwarna fresh orange sedangkan untuk bahan kemasan palettenya terbuat dari plastik dengan tutupnya berwarna rose gold. Cantik, elegan tapi ada sedikit kesan glamour. Ukuran palette ini adalah 7,8 x 7,8 cm. Sangat travel friendly.Pada eyeshadow palette ini tidak dilengkapi dengan aplikator namun masih dilengkapi dengan cermin. Ukuran cerminnya seukuran dengan wadah tutup sehingga cukup leluasa kalau mau dipakai untuk bercermin saat pengaplikasian eyeshadownya.
HARGA Rp 245.000,- MAHAL?
Sebagai pertimbangan apakah harga yang ditawarkan affordable atau tidak, aku kasih tau berat bersihnya ya. Berat bersih hanya 9 gr dan karena terdapat 9 warna maka masing-masing warna beratnya adalah 1 gr. Menurutku harganya kurang affordable tapi juga bukan yang mahal gitu sih. Tengah-tengah deh! Apalagi rentang waktu expirednya lama, sekitar dua tahunan.Bagi aku yang nggak setiap hari pakai full make up, harga palette ini termasuk good deal! Aku suka dengan beberapa warna yang kalau dikondisi kepepet bisa multifungsi, seperti warna peach dan coralnya yang kalau dicampur bisa dijadikan sebagai blush on dan juga warna brown mattenya bisa digunakan untuk contouring. Selain itu, kualitas dari pigmentasi maupun formulanya juga bagus, dan cerminnya lebar. Good deal, kan?
KESIMPULAN
Aku nggak merasa menyesal membeli palette ini, aku merekomendasikan palette ini untuk teman-teman pemula dan yang jarang-jarang make up (pakai make up kalau ke special event aja). Selain karena kombinasi warnanya aman (cocok untuk semua warna baju kalian), pigmentasi bagus, fall out-nya sangat sedikit, rentang waktu expired-nya juga lama. Jadi, walaupun mengeluarkan uang di atas dua ratus ribu, ESQA Peach Goddess Eyeshadow Palette nggak akan mubazir karena bakal kepakai dalam waktu yang cukup lama dan nggak perlu bolak-balik ngeluarin uang untuk beli eyeshadow terus.
***
Yes! Finally, this is the end of my blog post today. Thank you so much for reading until the end and see you in my next post!
Oh! Don't forget to follow my blog:
GFC (you can click "join this site")
Thank you!
Wassalam.
Wassalam.
♥
7 comments
Warna yang "warm red" ternyata kalau udah dipakai warnanya dominan orange ya dibandingkan merahnya. Padahal di pan-nya kelihatan dominan warna merah kayak bronze gitu. Surprisingly warna matte-nya lumayan keluar yes.
ReplyDeleteIya mbak, warna ini tadinya ku kira bakal mentereng eh ternyata kalem jg karena agak2 oren. Tp nggak keliatan cabe kok hihi. Matte nya bagus sih menurutku soalnya nggak susah pas ngeswatch
Deletewarnanya cakep2 banget ya. tapi harganya jujur aja sih masih tergolong pricey buat aku hehehe
ReplyDeleteAku beli ini pas discount 50% di sociolla 😀
DeleteBeautiful colors!
ReplyDeleteYaap ❤
DeleteYaampun cakep cakep banget warnanyaaaa
ReplyDelete